Breaking News

NU Gelar Istighosah di Pesantren Ulumul Qur'an

LPC-ONLINE.COM, Langkat | Pengurus Cabang Nahdhatul Ulama (PC NU) Kabupaten Langkat, menggelar istighotsah 
di Ponpes Ulumul Qur'an Stabat, Selasa (7/3/2023).

HADIR: Plt Bupati Langkat Syah Afandin menghadiri istighosah PC NU Kabupaten Langkat di Pesantren Ulumul Qur'an, Stabat, Langkat, Selasa (7/3/2023).

PC NU Kabupaten Langkat meminta pertolongan kepada Allah SWT agar bangsa ini tetap diberi keberkahan dan selalu mendapat perlindungan dalam rangka 1 abad NU. 

Rohis NU Kabupaten Langkat H.M.Iqbal S.Sos menyampaikan, terimakasih kepada Plt.Bupati Langkat H.Syah Afandin yang hadir di tengah-tengah menyempatkan diri dalam istighosah 1 Abad NU. 

Syah Afandin menyampaikan rasa bangga dengan kegiatan ini yang termasuk mendukung dirinya dan Pemkab Langkat  dalam menjalankan program Langkat religius.

"Kegiatan ini juga diharapkan mampu menjadikan masyarakat Langkat berjiwa qurani dan islami terkhusus santri/santriwati ulumul Qur'an, yang nantinya setelah tamat untuk selalu melakukan sosialisasi di tengah-tangah masyarakat," jelasnya.

Istighosah bersama yang lakukan ini, sambung Syah Afandin, untuk berdoa bersama demi negeri yang sangat luar biasa ini.

"Tinggal kita memanfaatkan apa yang sudah diberi oleh Allah SWT kepada kita sekarang ini," ujarnya.

Pria yang kerab dipanggil Bang Ondim ini, juga mengharapkan doa dan dukungan kepada jamaah NU Kabupaten Langkat, untuk memimpin kembali di periode berikutnya.

"Doakan saya untuk menjadi pemimpin yang amanah, menjadi khalifah untuk mengantarkan masyarakat Langkat yang tetap istiqamah di jalan Allah SWT," harapnya.(lp03)

© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM