Breaking News

KORMI Sumut Konsolidasi dengan Inorga Langkat

LPC-ONLINE.COM, Langkat | Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Sumatera Utara (Sumut) melalui Wakil Sekretaris Benny Hidayat Pane melaksanakan konsolidasi dengan Induk Olahraga (Inorga) yang bernaung didalam KORMI Langkat di Cafe Gemricique, Stabat, Kamis (13/6/2024).

BERSAMA: Wakil Sekretaris Benny Hidayat Pane foto bersama Induk Olahraga (Inorga) yang bernaung didalam KORMI Langkat di Cafe Gemricique, Stabat, Kamis (13/6/2024).

Adapun konsolidasi tersebut dilakukan guna pembentukan kepengurusan KORMI Kabupaten Langkat periode 2024 - 2028.

Dalam kesempatan itu, Benny menyampaikan, agar nantinya seluruh Inorga dapat segera membentuk kepanitiaan Musyawarah Kabupaten (Muskab) KORMI Langkat.

"Caretaker KORMI Langkat telah diberikan kepada saya oleh KORMI Sumut beberapa hari lalu. Dan kita meminta kepada Inorga Langkat untuk segera melakukan pembentukan panitia Muskab KORMI Langkat," ujar Benny.

KONSOLIDASI: Wakil Sekretaris Benny Hidayat Pane melaksanakan konsolidasi dengan Induk Olahraga (Inorga) yang bernaung didalam KORMI Langkat di Cafe Gemricique, Stabat, Kamis (13/6/2024).

Turut hadir dalam kegiatan itu, Ketua Bidang OKK KORMI Sumut Yahya Anuari, Susanto Ginting, Zuhri Addin, Syamsul Harahap, Ketua Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia (Aski) Langkat Ira Puspita, Ketua Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes Indonesia (Asiafi) Langkat Elvi Armaya, Ketua The Universal Line Dance (ULD) Langkat Rina Kartika Nasution, perwakilan Airsoft Brotherhood Unity (ABU) Langkat, Asosiasi Lari Trail Indonesia (ALTI) Langkat, Federasi Seni Panahan Tradisional (Fespati) Langkat, Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Langkat, dan Inorga serta komunitas olahraga masyarakat lainnya.

Sebelumnya, Caretaker KORMI Langkat diserahkan ke Benny Hidayat Pane berdasarkan SK KORMI Sumut bernomor : 002/SK/KORMISU/VI/2024.

SK tersebut langsung diserahkan Ketua KORMI Sumut Baharuddin Siagian melalui Sekretaris Budi Syahputra kepada Benny Hidayat Pane di kantor KORMI Sumut, Jalan Williem Iskandar, Medan, Selasa (11/6/2024) kemarin. (dik)
© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM