Breaking News

Gala Siswa Indonesia Tingkat SMP Langkat Dibuka, 8 Peserta Berebut Hadiah Rp10 Juta

LPC-ONLINE.COM, Langkat | Gala Siswa Indonesia (GSI) tingkat pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Langkat digelar di Lapangan Sepak Bola, Stabat, Langkat, Sumatera Utara, Senin (22/7/2024).

BERSAMA: Sekdakab Langkat Amril, Kadisdik Langkat Saiful Abdi dan Panitia foto bersama peserta GSI tingkat SMP di Lapangan Bola Kaki Stabat, Langkat, Senin (22/7/2024).


Pelaksanaan GSI tingkat SMP ini, dibuka langsung oleh Sekdakab Langkat Amril dan diikuti 8 klub sepak bola baik SMP Negeri maupuns swasta.

Adapun delapan klub yang ikut berkompotisi yaitu, SMPN 1 Stabat, SMPN 3 Stabat, SMPN 5 Stabat, SMPN 3 Babalan, SMPN 2 Secanggang, SMPN 1 Wampu, SMPN 1 Babalqn dan SMP IT Iqra Stabat.

Pada kesempatan itu, Kabid SMP Dinas Pendidikan Langkat Gembira Ginting, menyapaikan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan anak-anak pelajar dalam permainan se0ak bola.

"Sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar sesama klub sepak bola di sekolah," ungkanya.

SUDUT: Pemain SMPN 1 Stabat mendapat tendangan sudut saat bertanding melawan SMPN 1 Wampu, Senin (22/7/2024).

Untuk hadiah sendiri, Gembira menyampaikan, juara pertama mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp10 juta, juara kedua sebesar Rp7,5 juta dan juara ketiga sebesar Rp5 juta sekaligus tropi dan piagam pemghargaan.

Sementara itu, Sekdakab Langkat Amril, mengatakan, kegiatan ini sangat baik bagi perkembangan dan keterampilan anak dalam bidang olah raga sepak bola.

"Kegiatan ini, juga sebagai sarana mencari bakat-bakat muda yang terampil dalam mengolah bola untuk kompetisi yang lebih tinggi," ungkapnya.(fan)
© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM