Breaking News

925 PPPK Dilantik, BKD Langkat Kebut SK Penetapan


Langkat || ​​​​​​Sebanyak 925 PPPK yang lulus tahun 2023, resmi dilantik Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy di halaman Kantor Bupati Langkat, Stabat, Kamis (5/9/2024).

LANTIK: Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy melantik ratusan PPPK Langkat tahun 2023 di halaman Kantor Bupati Langkat, Stabat, Kamis (5/9/2024).

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Bupati Langkat Nomor 810-75/K/2024, tentang pengangkatan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2023.

Faisal juga menyampaikan kepada seluruh PPPK yang baru diangkat dan diambil sumpahnya agar selalu belajar, mau berbenah diri dan senantiasa mengasah diri untuk melaksanakan tugas.

"Jadikan ini sebagai momentum untuk melaksanakan amanah sebagai aparatur negara, aparatur pemerintah dan abdi masyarakat," katanya.

Faisal Hasrimy juga meminta PPPK yang baru dilantik bekerja dengan baik ditempat tugasnya masing-masing.

Terpisah, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Langkat Eka Syahputra Depari, Jumat (6/9/2024) mengakatan, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut, merupakan arahan Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk penyesuaian masa kerja dan gaji mereka.

"Yang terpenting mereka dilantik terlebih dahulu, agar bisa bekerja dan disesuaikan masa kerja serta penggajiannya, sembari kami mempersiapkan surat keputusan (SK) penetapan mereka," terang Eka.(dik/fan)
© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM