Breaking News

Bertandang ke PD Muhammadiyah Langkat, Bang Ondim Dapat Bingkisan Pantun

Stabat | Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat Syah Afandin dan Tiorita Br Surbakti, bertandang ke Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Langkat, Stabat, Sabtu (7/9/2024).

KUNJUNGAN: Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat Syah Afandin-Tiorita Br Surbakti mengunjungi PD Muhammadiyah Langkat di Stabat, Sabtu (7/9/2024).

Pada kesempatan itu, Ketua PD Muhammadiyah Langkat Abdi Sukamto, memberikan beberapa bait pantun dan pesan moràl kepada pasangan SATRIA (Syah Afandin-Tiorita).

"Kalau ada es krim
Buat apa cari es lilin
Kalau ada Bang Ondim
Buat apa cari yang Lain" 

Demikian sebait pantun disampaikan Ketua PD Muhammadiyah Langkat disambut tawa dan tepuk tangan dari sejumlah pengurus PC Muhammadiyah se-Kabupaten Langkat.

Selanjutnya, Sukamto berpesan, jika nantinya pasangan SATRIA memenangkan kontestasi Pilkada, hendaknya menekankan stabilitas keamanan dengan menekan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kabupaten Langkat.

"Kami hanya berpesan, jikalau nanti Syah Afandin-Tiorita menjadi Bupati Langkat, tolonglah dikordinasikan dengan pihak terkait, soal begal, narkoba dan judi online yang marak di tengah-tengah masyarakat," pesan Sukamto.

Sementara itu, Syah Afandin mengatakan, PD Muhammadiyah merupakan rumah pergerakan bagi dirinya memulai karir politik.

"Kalau di PD Muhammadiyah ini, saya kira tak perlu lagi saya sampaikan tujuan kedatangan saya, karena ini rumah saya juga," kata Syah Afandin disambut tawa oleh pengurus PD Muhammadiyah Langkat.

Ditambahkan Bang Ondim sapaan akrab Syah Afandin, dirinya akan bekerja semaksimal mungkin memenuhi semua aspirasi masyarakat, bukan hanya Muhammadiyah saja.

Pun begitu, sambungnya, dia tetapkan akan mengingat pesan yang disampaikan, sembari mengajak PD Muhammadiyah juga turut mendakwahkan tentang bahayanya narkoba dan judi online kepada masyarakat.

"Sebagai lembaga dakwah, tentu mejadi tanggung jawab bersama untuk mendakwahkan bahayanya narkoba dan judi online kepada masyarakat kita. Itu penting untuk membina akhlak anak-anak kita," pintanya.

Senada, Tiorita Br Surbakti menyampaikan, doa dan dukungan dari kaum Muhammadiyah sangat dibutuhkan untuk mengarungi kontestasi Pilkada Langkat 2024 mendatang. 

"Saya tak panjang-panjang pidatonya, hanya mohon doa dan dukungan bapak ibu sekalian untuk kami di Pilkada Langkat ini," singkatnya.(fan)
© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM