Breaking News

Ini Dia, Jadwal Seleksi Pengadaan PPPK Kabupaten Langkat 2024

Langkat || Pemerintah Kabupaten Langkat secara resmi mengumumkan kebutuhan dan jadwal seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 di lingkungan pemerintah Kabupaten Langkat, Senin (30/9/2024).


Jadwal dan kebutuhan PPPK tahun 2024 itu tertuang dalam pengumuman Nomor: 800.1.1.1- 2157 /BKD/2024 tentang kebutuhan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Langkat TA 2024.

Pengumuman tersebut, berdasarkan Lampiran XCVIII Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor : 329 Tahun 2024 Tanggal 2 Agustus 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Pemerintah Dengan 
Perjanjian Kerja di Lingkungan Instansi Pemerintah Tahun Anggaran 2024, dan Surat 
Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor : 6610/B-KS.04.01/SD/K/2024 tanggal 
27 September 2024.

Dalam pengumuman itu disebutkan, pelaksanaan seleksi PPPK Tahun Anggaran 2024 memprioritaskan Jabatan Fungsional Guru dan Tenaga Kesehatan.

Prioritas kelulusan secara berurutan diberlakukan bagi: 
a.Pelamar prioritas (Pelamar Prioritas Guru dan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023); 
b. Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II); 
c. Tenaga non ASN yang terdata dalam pangkalan data (database) BKN; dan 
d. Tenaga non ASN yang aktif bekerja di Instansi pemerintah (termasuk lulusan 
PPG untuk formasi Guru di Instansi Daerah).

Pemdaftaran Seleksi Pengadaan PPPK T.A. 2024 bagi Pelamar Prioritas (Pelamar Prioritas Guru dan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023), Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II) dan Tenaga non ASN yang Terdata dalam Pangkalan Data (Database) BKN
1 s.d. 20 Oktober 2024, seleksi administrasi 1 s.d. 29 Oktober 2024 dan pengumuman hasil seleksi administrasi 30 Oktober s.d. 1 November 2024.

Kepala BKD Kabupaten Langkat Eka Syahputra, saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya telah mengumumkan jadwal seleksi PPPK 2024 untuk Kabupaten Langkat.(fan)



© Copyright 2024 - LPC-ONLINE.COM